Di segala cuaca panas dan hujan
Dalam segala episode dan zaman
Kulihat Langkahmu berputar melingkar tiada ke depan
Mengapa kau terkekang dalam kebuntuan
Mengapa seolah segalanya kau yang tentukan
Lupakah kau bahwa kita ini bagian dari alam yang tiada berhenti berjalan
Kalaulah semua maumu yang harus di perturutkan
Maka aku pun tiada keberatan
Aku hanya mendukung dari kejauhan
Tiada Secuil biji kopipun ku membelokkan
Tiada Secuil kerikil ku meghalang
Cintaku bukan mainan
Cintaku bukan murahan
Cintaku bukan perkosaan
Cintaku adalah persembahan
Ku tak halangi ceriamu entah dimana dan dengan siapa dan itu kapan
Aku hanya layak di lupakan
Aku sangat layak di tinggalkan
Aku hanya orang pinggiran
Kebahagiaanmu hanya harus di prioritaskan
Meski dlm kebahagiaanmu aku tiada peran
Tapi jangan salah bila ada yang mengganggumu aku yang akan melawan
Bila ada yang menyakitimu darah dan nyawa ini yang kan ku pertaruhkan
Dan akupun tiada berharap jadi pahlawan
Agar kau sambut aku dengan dua tangan
Aku hanya harus lakukan apa yang seharusnya kulakukan
Tiada ku berharap imbalan
Padamu aku tiada heran
Padamu aku tiada kekaguman
Kau dengan segala keinginan yang putuskan
Kau hanya seonggok ciptaan
Kekaguman dan tujuanku hanya pada yang maha menciptakan
22 Agustus 2018
LASKAR HATI
Post a Comment for "SUKMA DALAM SEPENGGAL HARAPAN "